Film & Music

Rincian Harga Tiket hingga Seating Plan Konser The Fray dan Echosmith di ‘Playboox 2024’

×

Rincian Harga Tiket hingga Seating Plan Konser The Fray dan Echosmith di ‘Playboox 2024’

Sebarkan artikel ini



Jakarta, Fireflycinema

Playboox.id menggelar konser musik eksklusif ‘Playboox 2024’ yang menampilkan band The Fray dan Echosmith.

Konser yang mengusung tema “Mempertemukan Jakarta’ akan berlangsung di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 8 Juni 2024.

Sedikit mengulas band yang akan tampil, The Fray merupakan grup musik Alternative Rock yang dihuni oleh Jow King (gitar, vokal), Dave Welsh (gitar), dan Ben Wysocki (drum).


The Fray terkenal di industri musik lewat lagu-lagu hits seperti Over You, How to Save a Lifem dan You Found Me dan sempat menerima nominasi Grammy 2010.

IKUTI QUIZ

Sementara itu, Echosmith band indie pop berisikan personel Sydney (Vokal, keyboard), Noah (Bass, vokal) dan Graham Sierota (Drum).

Nama band ini mulai meledak di industri musik dunia ketika merilis lagu-lagu hits seperti Cool Kids, Counting Stars, hingga Goodbye, Goodbye.

Selain itu, band Echosmith juga sudah meraih sejumlah penghargaan termasuk MTV Video Music Awards dan Teen Choice Awards.

“Playboox.id hadir di Indonesia dengan komitmen untuk memberikan suguhan hiburan baik konser maupun gelaran musik lain yang berkesan bagi para pecinta musik di Indonesia. Kali ini, Playboox.id menggelar Playboox 2024 yang akan menghadirkan dua band ternama yaitu The Fray dan Echosmith dalam sebuah konser musik yang mengusung tema ‘Mempertemukan Jakarta’.” ungkap Bambang Parikesit selaku Director Playboox.id.

“Playboox akan menjadi event tahunan di Indonesia yang akan menampilkan band-band internasional ternama lainnya dan juga band-band ternama Indonesia. Jadi, kami yakin, Playboox akan menjadi konser yang akan dinantikan para pecinta musik di Indonesia.” sambungnya.




Konser Playboox 2024 (The Fray dan Echosmith)/ Foto: Playboox,id

Welfizon Yuza selaku Direktur Utama Transjakarta menjelaskan bahwa Transjakarta menjadi sponsor utama di acara Playboox ini.

Kerja sama ini juga menjadi bentuk Transjakarta dalam mewujudkan transportasi yang nyaman di Jakarta.

“Dalam rangka ulang tahun PT. Transportasi Jakarta ke-10 dan HUT DKI Jakarta ke-497, Transjakarta sepenuhnya mendukung gelaran Playboox ini guna terwujudnya transportasi publik sebagai gaya hidup dan wujud dukungan untuk mewujudkan Jakarta sebagai kota global.” kata Yuza.

Kemudian, tambah Welfizon Yuza, “Untuk memberikan pengalaman menggunakan ekosistem Transjakarta, tiket untuk event ini selain dapat dibeli di platform yang disediakan Playboox, juga dapat dibeli di Aplikasi Transjakarta dan di halte Transjakarta yang sudah ditetapkan.” lanjutnya.

Tiket konser Playboox yang menampilkan The Fray dan Echosmith ini sudah bisa didapatkan di Aplikasi Transjakarta dan www.tribaltix.com, serta www.playboox.id mulai Jumat, 3 Juni 2024.

berikut ini merupakan rincian harga tiket hingga Seating Plan konser Playboox 2024.




Seat Plan konser Playboox (The Fray dan Echosmith)Seat Plan konser Playboox (The Fray dan Echosmith)/ Foto: Playboox

(ikh/dia)




Tonton juga video berikut:




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *