Film & Music

Inul Daratista Main Serial Komedi Bareng Ari Wibowo yang Jadi Adam Suseno

×

Inul Daratista Main Serial Komedi Bareng Ari Wibowo yang Jadi Adam Suseno

Sebarkan artikel ini




Jakarta, Fireflycinema

Penyanyi dangdut Ainur Rokhimah atau Inul Daratista membintangi serial Vision+ yang berjudul Inul & Adam. Inul harus beradu akting dengan suaminya, Adam Suseno.

Dalam serial ini, Adam menjadi supir dari Inul dan Ari Wibowo yang memerankan karakter Adam. Beradu akting dengan Adam, Inul mengaku tidak menemui kesulitan.

“Kalau syuting sama suami udah seperti biasanya di rumah,” ujar Inul Daratista di Content Showcase Parade, Park Hyatt Jakarta, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (31/5).


Meski begitu, Inul tetap memiliki tantangan saat beradu akting bersama Adam. Sebab Adam dan Inul sama-sama bukan berasal dari dunia akting. Sehingga, keduanya banyak belajar dari Ari Wibowo.

IKUTI QUIZ

“Tantangannya kalau Mas Adam pas sama aku lagi akting memang banyak belajar ke yang senior. Apalagi aku ya karena terbiasa bertemu orang di panggung, tapi sekarang harus ketemu kru dan lawan main. Jadi aku berusaha jangan malu-maluin lah,” ucap Inul

Inul mengatakan, dalam serial ini ia lebih banyak beradu peran dengan Ari ketimbang Adam. Beradu peran dengan Ari di depan suaminya, Inul merasa grogi.

“Aku ada groginya juga sih kadang-kadang, kan waktu head to head pas ngobrol gitu. Mas Ari Wibowo kan baca naskahnya sat-set langsung hafal semua di luar kepala. Sementara aku ‘eh tadi mas Ari bilang apa ya’,” ujar Inul.

Inul sangat terbantu dengan kehadiran Ari Wibowo di dalam serial Inul & Adam.

“Nggak ya, awalnya aja sih ada. Hanya aku tuh kebantu karena mas Ari orangnya welcome ya, bikin suasana jadi cair,” tutur Inul.

Serial Inul & Adam mengisahkan tentang Inul yang sangat ingin menjadi artis dangdut dia datang dari kampung ke Jakarta dari tawaran dari produser musik yang terkenal. Namun apa daya ternyata Inul tertipu produser tersebut.

Karena kehabisan uang dan untuk pulang kembali ke kampung halaman akan malu, maka sambil menunggu kesempatan lain datang untuk mewujudkan cita-citanya, dia bekerja menjadi asisten pribadi pengacara Adam (Ari Wibowo) yang punya kantor di rumahnya.

Serial Inul & Adam akan tayang di Vision+ pada Juli 2024.

(yoa/yoa)




Tonton juga video berikut:




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *