Jakarta, Fireflycinema –
Aktris Kim Sae Ron telah meninggal dunia pada Minggu (16/2) sore waktu setempat. Kabar ini kemudian mengguncang dunia hiburan Korea Selatan, karena Kim Sae Ron diketahui meninggal dunia di usia yang masih 25 tahun.
Kepergian Kim Sae Ron kemudian meninggalkan kesedihan yang mendalam bagi mereka yang memberikan dukungan padanya, termasuk aktor dan aktris lainnya seperti Won Bin dan Han So Hee yang datang ke pemakamanannya.
Pada suasana duka yang masih kental, wawancaranya di masa lalu kembali muncul dan menjadi perbincangan hangat. Pada wawancara tersebut, Kim Sae Ron berbagi soal kecintaannya terhadap dunia akting dengan penuh semangat.
“Saya tidak pernah menyesal memilih menjadi seorang aktris,” katanya dalam wawancara itu, dikutip Rabu (19/2).
Tak hanya itu, ia juga mengungkapkan keinginannya untuk terus mengembangkan aktingnya serta menyampaikan emosi yang lebih dalam lewat peran-peran yang akan ia mainkan di masa depan, menunjukkan antusiasmenya di dunia akting.
Pada kesempatan yang sama, Kim Sae Ron juga mengungkapkan mimpi-mimpi yang ingin ia wujudkan. Aktris kelahiran tahun 2000 itu bercita-cita untuk mengambil peran yang lebih beragam seiring dengan bertambahnya usia, bahkan ingin menjadi aktris paruh baya yang tetap berkarya.
Kim Sae Ron juga mengungkapkan keinginan uniknya untuk menyewa bioskop suatu hari nanti dan mengundang orang-orang terdekatnya untuk menonton semua film yang telah ia bintangi, guna melihat perkembangan aktingnya.
“Saya ingin menyewa bioskop suatu hari nanti dan mengundang orang-orang yang saya cintai untuk menonton pemutaran semua karya saya dari debut hingga sekarang, untuk melihat bagaimana saya telah berkembang,” ungkap Kim Sae Ron.
Namun takdir berkata lain saat Kim Sae Ron mendadak meninggal dunia di rumahnya pada Minggu (16/2) lalu. Penyelidikan polisi menyebut bahwa Kim Sae Ron telah mengambil keputusan ekstrem untuk menghilangkan nyawanya sendiri, sementara keluarga meyakini bahwa Kim Sae Ron memang mengalami depresi berat.
Kim Sae Ron diketahui telah menjadi seorang aktris sejak usia muda, di mana ia termasuk sebagai aktris Korea termuda yang berjalan di karpet merah Festival Film Cannes pada usia 9 tahun, serta dikenal dengan perannya yang memukau di film The Man from Nowhere bersama Won Bin.
(Arundati Swastika/dis)